HTML

Iklan

IDENTIFIKASI DAN PENETAPAN KADAR RHODAMIN B PADA JAJANAN KUE BERWARNA MERAH MUDA YANG BEREDAR DI KOTA MANADO

IDENTIFIKASI DAN PENETAPAN KADAR RHODAMIN B PADA JAJANAN KUE BERWARNA MERAH MUDA YANG BEREDAR DI KOTA MANADO
ABSTRAK: Rhodamin B adalah pewarna terlarang yang sering ditemukan pada makanan, terutama makanan jajanan.  Rhodamin  B,  yaitu  zat  pewarna  berupa  serbuk  kristal  berwarna  hijau  atau  ungu kemerahan,  tidak  berbau,  serta  mudah  larut  dalam  larutan  warna  merah  terang  berfluoresan sebagai  bahan  pewarna  tekstil  atau  pakaian.  Jenis  jajanan  yang  banyak  dijumpai  dan  dicampuri dengan Rhodamin B, antara lain bubur delima, cendol, kolang-kaling, cincau dan kue-kue lainnya. Setelah  dicampuri  bahan  ini  makanan  tersebut  menjadi  berwarna  merah  muda  terang.  Hasil penelitian  yang  diperoleh  membuktikan  bahwa  sampel-sampel  kue  berwarna  merah  muda  yang beredar di kota Manado ada yang positif menggunakan Rhodamin B.
Kata kunci: kue berwarna merah muda, rhodamin B
Penulis: Paulina V. Y. Yamlean
Kode Jurnal: jpbiologidd110009
Share This :