HTML

Iklan

PELATIHAN IDENTIFIKASI DAN PENGAMATAN BURUNG BAGI PEMANDU WISATA ALAM TANGKOKO DI KOTA BITUNG

PELATIHAN IDENTIFIKASI DAN PENGAMATAN BURUNG BAGI PEMANDU WISATA ALAM TANGKOKO DI KOTA BITUNG
ABSTRAK: Telah dilakukan kegiatan  pengabdian  kepada  masyarakat  tentang  pelatihan  identifikasi  dan pengamatan  burung  bagi  pemandu  wisata  alam  Tangkoko  Kota  Bitung  dengan  tujuan  untuk meningkatkan  pengetahuan  dan  keterampilan  dalam  pengamatan  dan  identifikasi  burung. Kegiatan  dilaksanakan  di  Cagar  Alam  Tangkoko-Batuangus  dan  Taman  Wisata  Alam  Batuputih Kota  Bitung. Kegiatan  dilaksanakan  selama  10  bulan dari Januari  sampai dengan  Oktober  2010. Peserta  kegiatan  berjumlah  52  orang  yang  terdiri  dari  pemandu  wisata  alam  dan  calon  pemandu yang berdomisili di sekitar kawasan konservasi di Kota Bitung. Kegiatan yang telah dilaksanakan meliputi  Kegiatan  yang  telah  dilakukan  adalah pelatihan tentang birdwatching yang meliputi kegiatan-kegiatan:  pemberian  teori  tentang  metode  pengenalan  dan  identifikasi  burung  dan praktek  lapangan  dalam  penggunaan  alat-alat  birdwatching  dan  pengenalan  serta  identifikasi burung. Evaluasi dilaksanakan dengan metode pre-test dan pos-test untuk mengukur pengetahuan dasar  tentang  birdwatching  dan  uji  keterampilan  dengan  parameter:  kemampuan  mengunakan binoluler, pembuatan sketsa burung, dan ketepatan identifikasi. Hasil kegiatan menunjukkan: pre-tes  rata-rata  dari  seluruh  peserta  adalah  4,8  dan  hasil  post-test  rata-rata  adalah  7,4;  dan pengamatan penggunaan binoluler, pembuatan sketsa burung, dan ketepatan identifikasi rata-rata dari seluruh peserta adalah 90% kategori cukup dan 10% kategori baik. Dengan hasil di atas maka dapat  disimpulkan  bahwa  kegiatan  pengabdian  kepada  masyarakat  telah  meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dalam pengamatan dan identifikasi burung.
Kata kunci: Cagar Alam Tangkoko-Batuangus, pemandu wisata alam, pengamatan burung
Penulis:Saroyo dan Hanny H. Pontororing
Kode Jurnal: jpbiologidd120039
Share This :